Panduan Menanam Tomat

Tomat merupakan salah satu jenis tanaman hortikultura,dan juga tomat di katagorikan sebagai sayuran walaupun mempunyai struktur buah.Tomat dapat tumbuh pada dataran rendah maupun dataran tinggi mulai dari 100-1500 meter dari permukaan laut dan intensitas sinar matahari berkisar antara 10-12 jam.Suhu yang optimal untuk tanaman tomat berkisar antara 25-30'C.Untuk PH tanah berkisar antara 6-7 PH.

Pemilihan Jenis Tanaman
Secara umum tanaman tomat memiliki 4 jenis.biasanya orang melihat dari jenis buahnya untuk membedakan jenis tomat.
  1. Tomat Granola bentuknya bulat dengan pangkal mendatar
  2. Tomat Gondol bentuknya lonjong
  3. Tomat Sayur teksturnya keras dan rasanya sedikit kecut
  4. Tomat Cerry bentuknya kecil dengan rasanya manis
Sebelum menanam pilih jenis tomat atau varietas tomat yang akan di tanam.Untuk mendapatkan hasil yang maksimal pilihlah jenis bibit yang unggul.

Penyemaian Benih Tomat
Siapkan tempat persemaian terlebih dahulu,pilih tempat persemaian yang terlindung dari hujan dan sinar mataharisecara langsung.untuk persemaian menggunakan bedengan buat larik kedalaman 1 cm dan jarak antara larik 5 cm.kemudian tanam benih tomat di setiap larik dengan jarak 3 cm.setelah itu siram secukupnya.Setelah melakukan persemaina lakukan penyiraman 2 kali sehari.Bibit tomat yang sudah siap dipindah kan biasnya berumur 30 hari.

Persiapan Lahan
Buatlah bedengan kasar selebar 110-120 cm dengan tinggi bedengan 40-70 cm.Untuk tanah yang berada dibawah PH 6 berikan pupuk kandang fermentasi 40 ton/h,dan pupuk NPK sebanyak 150 kg/rol mulsa PHP.Lakukan pengadukan agar pupuk yang sudah diberikan bercampur dengan tanah.
Selanjutnya buat lubang untuk persiapan penanaman dengan jarak 60x60 cm pada musim kemarau.kemudian lakukan pemasangan ajir yang nantinya dapat menopang tanaman.

Pemeliharaan Dan Perawatan
Untuk menjaga tanaman agar tidak terlalu kering sebaiknya dilakukan penyiraman setiap 2 kali sehari.tetapi jangan terlalu basah untuk menghindari terjadinya busuk pada akar.Pupuk tanaman tomat setelah satu minggu dari hari pemindahaan.Selanjutnya lakukan penambahan pupuk kompos setiap satu bulan.Dan bila tanaman terlihat akan berbuah sebaiknya menggunakan pupuk buah organik.

Pemanenan
Tanaman tomat bisa dipanen setelah berumur 3 ulan tergantung dari pemeliharaan.Ciri ciri tomat yang siapa dipanen memiliki warna kuning atau tepi daun terlihat kuning.